Zumba Party Birukan Kab. Majene, AST: Luar Biasa

Gambar: Andi Syukri Tammalele dan Andi Rita Bhasaru pada kegiatan Zumba party. Lapangan Prasamya mandar majene.

MAJENE — Mammesa group menggelar kegiatan Zumba Party yang ikuti peserta kurang lebih 3000 Orang dengan Dress code Biru putih. kegiatan Zumba Party dalam rangka menyambut Hari jadi Majene yang Ke-479 dan HUT Proklamasi RI Ke-79 Tahun 2024 yang dilaksanakan di Stadion Prasamya mandar majene. Prov, Sulawesi Barat, Minggu (4/8/2024)

Hadir dalam kegiatan Zumba Party. Calon Bupati Majene, H.Andi Acmad Syukri, S.E, M.M bersama calon wakil bupati Majene, Dr.Hj.Andi Rita Mariani Basaru,. M.Pd. Kepala Dinas PMD Majene, H.Sudirman, Ketua Persit Kodim 1401 Majene, Ny.Lilis I Made Bagus Asmara Putra, Ketua Mammesa Group, Hj.A.Rahmawati Tammalele. Para Camat dan Kepala Desa Se-Kabupaten Majene, dan ribuan peserta Zumba Party.

Baca Juga:   AST-RITA Unggul Telak Versi Quick Count Pilkada Majene 2024

Dalam sambutannya, Bapak Bupati H.Andi Achmad Syukri,.S.E,.M.M mengatakan bahwa, pada kesempatan yang berbahagia ini saya atas nama Pemerintah Kab.Majene, menyambut baik dan menyampaikan apresiasi serta ucapan terimakasih kepada seluruh panitia atas terlaksananya kegiatan zumba party ini.

Menurutnya, kegiatan senam Zumba Party ini merupakan hal yang Luarbiasaaa, Hal ini bertujuan mengajak kepada seluruh Masyarakat untuk hidup sehat, dengan olahraga senam zumba ini dapat meningkatkan pola hidup yang lebih baik, selain itu, zumba juga merupakan olahraga menyenangkan.

Baca Juga:   Paslon 02 AST-RITA Tampil Epic di Debat Terbuka Pertama

“Apa yang kita laksanakan ini merupakan salah satu bentuk ucapan rasa syukur dan pengorbanan kita terhadap para pejuang dan pahlawan kemerdekaan republik indonesia, mari kita maknai nilai-nilai kemerdekaan ini dengan baik dan mari kita pupuk tali persaudaraan kita.” Tandasnya

Baca Juga:   Ketua Terpilih PMII Komisariat Unsulbar Sahabat Ma'ruf Gaungkan Persaudaraan

Kegiatan Zumba party diselingi dengan pemberian Doorprize kepada peserta yang hadir dengan berbagai hadiah menarik seperti Kompor gas, Alat pemanggang daging, Lemari Es dan Doorprize menarik lainnya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *